Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Dukung kami

Makin Banyak Teman Facebook, Makin Stres!



Makin banyak teman di Facebook, berarti makin stres Anda dibuatnya. Demikian sebuah temuan oleh ilmuwan University of Edinburgh Business School. Temuan ini nyaris serupa dengan teori sebelumnya yang menyatakan bahwa user Facebook sering terganggu oleh aktivitas online teman-teman Facebook-nya. Dan semakin luas jaringan yang dimiliki di social media, makin besar pula gangguan tersebut.
Dari survei yang dilakukan terhadap 300 user Facebook, ditemukan bahwa mayoritas mereka stres karena merasa cemas. User yang menambahkan orang tua atau atasannya sebagai teman di Facebook cenderung merasa cemas. “Facebook biasanya melibatkan teman-teman di mana Anda biasa bersenang-senang. Mendadak saja ada ibu, ayah, bahkan bos Anda di sana. Tentu saja hal itu membuat Anda cemas,” komentar Ben Marder asal University of Edinburgh Business School.
Stres muncul akibat ada begitu banyak versi teman yang dikenal dalam satu jaringan. Yaitu teman main, teman sekolah, teman kerja, saudara, keluarga, atasan, bahkan orang tua, yang tiba-tiba saja berkumpul dalam satu platform bernama Facebook. Semua melihat langsung aktivitas online Anda. Hal ini memicu rasa panik pada diri user, sebab mereka terpaksa harus mengekspos hubungan pertemanannya dengan pihak lain.
Menurut studi Pew Internet belum lama ini, sebanyak 80% orang tua berusaha berteman dengan anaknya di social media. Bahkan mereka mengawasi aktivitas anaknya di dunia maua. Sementara menurut CareerBuilder, sebanyak 37% manajer memantau social media untuk melakukan rekruitmen. Ini semua membuat para user Facebook merasa selalu dalam pengawasan pihak lain. Padahal di sisi lain mereka juga ingin berinteraksi secara bebas dengan teman-teman mereka.
Maka tak heran jika sepertiga user Facebook memanfaatkan setting privasi, sehingga dapat mengontrol siapa saja yang bisa melihat isi postingan mereka. Bagaimana dengan Anda? Apakah juga merasa terganggu dengan begitu banyak jenis teman di Facebook?

Posting Komentar untuk "Makin Banyak Teman Facebook, Makin Stres!"